Updaterakyat, Tanjung Raja – Dalam rangka menciptakan kelancaran arus lalu lintas serta menjaga situasi yang aman dan kondusif selama bulan Ramadhan, Polsek Tanjung Raja melaksanakan patroli serta pengaturan lalu lintas di sekitar Pasar Bedug, Kelurahan Tanjung Raja, Kecamatan Tanjung Raja, Kabupaten Ogan Ilir, pada Sabtu (22/03/2025).
Dilansir dari Media RADARcenter, Kegiatan ini dimulai pukul 16.00 WIB dan dipimpin langsung oleh Kepala Sentra Pelayanan Kepolisian (Ka SPK) Aipda Andi Hidayat, S.E., beserta anggota lainnya.
Pengaturan lalu lintas dilakukan untuk memastikan arus kendaraan tetap lancar serta memberikan rasa aman bagi pedagang dan pembeli yang beraktivitas di pasar tersebut.
Kapolsek Tanjung Raja, AKP Zahirin, menegaskan bahwa patroli ini merupakan bagian dari upaya kepolisian dalam menjaga keamanan masyarakat, khususnya bagi mereka yang sedang berbelanja takjil dan kuliner menjelang waktu berbuka puasa.
“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat merasa aman dan nyaman saat menjalankan aktivitas belanja di pasar bedug. Dengan adanya patroli dan pengaturan lalu lintas ini, kami berharap situasi tetap kondusif dan arus kendaraan tidak terganggu,” ujar AKP Zahirin.
Patroli dan pengaturan lalu lintas berlangsung hingga pukul 17.30 WIB dengan kondisi yang tetap aman dan terkendali. Polsek Tanjung Raja berkomitmen untuk terus melakukan patroli rutin guna menjaga ketertiban dan keamanan, terutama di kawasan pasar bedug selama bulan suci Ramadhan. (*Red/from Emi)